25 Oktober, 2010

Short Chat

lokasi : kelas kuliah Analisis Keputusan (yang menurut gue namanya bisa diganti jadi Operations Research 3)

Mr. Consultant : "Kalo milih vendor, pengennya yang kayak apa?"
gue : (kelas agak hening, kayaknya pada males jawab, jadi gue jawab aja dengan nada datar yang sebenernya ditujukan untuk gue dan orang yang duduk di kiri-kanan gue doang) "yang barangnya bagus dan murah"
Mr. Mushroom: (ketawa kecil) "huh" (yang kalo diartikan : "ya iyalah")
gue : "kalo bisa gratis"
Mr. Mushroom: "udah gratis, banyak bonusnya lagi"

pesan moral : orang2 TI itu maruk.

proses belajar-mengajar lanjut lagi...

Mr. Consultant : "constraint bisa dilanggar gak?"
kelas : "gaaaakkkk..."
Mr. Consultant : "pada kenyataannya constraint bisa dilanggar gak?"
kelas : (menggumam gak jelas)
Mr. Consultant : "bisa. apa sih yang gak bisa dilanggar"

pesan moral : gak usah ada aturan kalo gitu -.-;

proses belajar-mengajar masih berlanjut...
didepan ada grafik..

Mr. Consultant : "ini kenapa gak ada solusinya?"
Mr. Ajib : "karna gak ada titik potongnya, Pak"
Mr. Consultant : "iya, saya tahu itu. tp knp?"

pesan moral : kalo ditanyain sama Mr. Consultant, perlu mikir panjang2

Tidak ada komentar:

Posting Komentar